×

blog/review-volvo-960-mobil-klasik-yang-dijuluki-tank-swedia-082023

Review Volvo 960, Mobil Klasik yang Dijuluki Tank Swedia

02 Agu 2023

Volvo mungkin bisa jadi salah satu pemenang jika ada kontes mobil terkuat. Hal ini tentu bukan tanpa sebab. Pabrikan asal Swedia ini konsisten memproduksi mobil-mobil yang tangguh dan kokoh. Oleh karenanya banyak yang menyebut kekuatan Volvo layaknya tank.

Bahkan, jika ingat insiden tabrakan antara Toyota Fortuner dan Volvo 960 GL AT keluaran 1997 di tol dalam kota arah Tanjung Priok pada September 2020 lalu yang sempat menjadi sorotan lantaran kokohnya Volvo 960.

Pada saat itu, Toyota Fortuner menabrak Volvo 960 di bagian belakang. Sehingga, bagian depan mobil Fortuner tersebut hancur. Sedangkan Volvo yang saat itu telah berusia 23 tahun terlihat seperti tak tersentuh dan hanya lecet di bagian bumper belakang, sementara bodinya utuh.

Baca juga: 10 Rekomendasi Mobil SUV Bekas Berkualitas Mulai dari Rp 145 Jutaan!

Apakah ini pembuktian bahwa memang Volvo 960 sekuat tank? Jika penasaran, mari simak spesifikasi yang dimiliki Volvo 960 berikut ini

 

Spesifikasi Volvo 960

Perlu diketahui penamaan Volvo 960 di Indonesia berbeda dengan versi globalnya. Model 960 yang dijual di Indonesia sebetulnya adalah model Volvo 940. Model 960 di versi global dijual dengan nama 960 Royal dan S90 sebagai penerus 940.

Di Indonesia sendiri, 960 dijual dengan berbagai versi. Yaitu Volvo 960 GLE (mesin non turbo) Volvo 960 GL (Turbo) dan Volvo 960 Full Spec untuk versi tertingginya yang memiliki fitur paling lengkap. Ada juga versi limousine untuk 960 ini yang dikeluarkan karoserinya oleh Nilsson Swedia. Mobil ini dulunya kerap digunakan keluarga Presiden Indonesia ke 2 Soeharto.

Volvo 940 merupakan penerus dari generasi Volvo 740 yang diproduksi antara tahun 1990 hingga 1997. Volvo 940 tersedia dalam dua model, yaitu sedan dan estate.

Total penjualan Volvo 940 di dunia mencapai angka 112.710 unit untuk model sedan dan 41.619 untuk model estate. Model ini selanjutnya memiliki pengganti model yang dinamai dengan S90.

 

Mesin Volvo 960

Volvo 960 / 940 di Indonesia dijual dengan 3 pilihan mesin, yaitu mesin Redblock 2.300cc 4 Silinder Turbo berkode B230FT dan B230GK lalu mesin Redblock non turbo 2.300cc 4 Silinder berkode B230F dan mesin Whiteblock 2.992cc 6 Silinder Segaris berkode B630.

Baca juga: Ada Varian Apa Saja Ya? Yuk Bedah Perbedaan Varian Hyundai Creta

Mobil ini juga bahkan memiliki tarikan yang tidak perlu diragukan lagi sebab telah mengusung teknologi turbo. Jadi mobil ini cocok dibawa untuk melaju dengan tarikan yang memadai di jalanan yang senggang dan aman.

Tidak hanya itu, Volvo 960 / 940 yang bermesin Redblock juga dikenal sangat tangguh dan minim perawatan. Meskipun mobil ini termasuk mobil Eropa, di generasi 940 ini, mesin yang diusungnya sangat tangguh. Oleh karena itu, mobil ini sendiri masih banyak berkeliaran di Indonesia dengan mesin yang masih original dikarenakan durabilitasnya yang luar biasa.

 

Desain Volvo 960

Mobil ini memiliki dimensi panjang 4,87 meter dan wheelbase nya 277cm. Namun, siapa sangka bahwa mobil ini memiliki desain yang mewah dan berkarakter. Bahkan masih menyisakan aura-aura pejabat tahun 90-an.

Baca juga: Mengenal Sejarah Lamborghini, Mobil Super yang Lahir dari Penghinaan

Desain boxy ala Skandinavia membuat mobil ini benar-benar mengingatkan kita pada menteri di era pemerintahan Presiden Soeharto. Selain itu, rancangan desain serta konstruksi mobilnya pun kuat dan lebih rigid.

Volvo 960 memiliki kabin yang kedap suara serta bantingan suspensi yang nyaman. Hal ini tentu sedikit dimiliki oleh mobil-mobil keluaran Jepang masa kini, sehingga kenyamanannya pun sulit ditemui saat ini.

Namun, sayangnya untuk fitur air conditioner (AC), mobil Eropa keluaran tahun 90-an ini masih belum memakai teknologi panel AC digital. Teknologinya masih menggunakan panel AC analog dengan knob, tapi sudah memakai dual climate zone.

 

Fitur Keselamatan

Mobil ini kerap disebut sebagai Tank Swedia lantaran Volvo 960 memiliki fitur keselamatan standar. Fitur tersebut dikenal dengan side impact protection system (SIPS) yang berguna untuk meredam benturan dari samping.

Baca juga: 2.228 Unit Suzuki S-Presso di Indonesia Kena Recall, Apa Penyebabnya?

Model ini juga memiliki fitur keselamatan baru seperti sabun pengaman reel inersia tiga titik serta sandaran kepala yang dapat disesuaikan untuk bagian tengah jok belakang.

Dengan berbagai kelebihannya bahkan kekuatannya, mobil ini masih sangat cocok digunakan di masa ini. Tidak terlalu banyak tertinggal jauh, dan masih terlihat mewah. Namun, sayangnya memang mobil ini sudah tidak memiliki unit yang baru.

Jika kamu berminat untuk membelinya, hanya bisa dilakukan untuk membeli Volvo 960 bekas pakai atau second. Harganya pun cukup terjangkau. Kamu hanya perlu merogoh kocek kisaran Rp 30-70 jutaan untuk versi sedannya dan Rp 100-150 jutaan untuk versi station wagon dan kamu sudah bisa membawa pulang mobil tank Swedia ini.

Jangan khawatir, kamu bisa cari mobil bekas idaman kamu di mobbi dan kamu bisa dapatkan berbagai informasi menarik lainnya. Akses mobbi sekarang juga melalui aplikasi dengan mengunduhnya di Play Store atau App Store!

Bandingkan Mobil (0)

Berhasil ditambahkan 0 Mobil

Tambahkan 1 mobil lagi untuk membandingkan