×

blog/mobil-rusak-akibat-bencana-alam-bisa-klaim-asuransi-082023

Mobil Rusak Akibat Bencana Alam, Bisa Klaim Asuransi?

30 Agu 2023

Indonesia sebagai negara yang berada di ring of fire dan di antara lempeng pasifik menyebabkan banyak fenomena bencana alam. Kondisi ini kerap membuat khawatir akan menimpa masyarakat Indonesia serta menyebabkan kerugian yang cukup besar, termasuk kerugian kendaraan.

Oleh karena itu, penting bagi pemilik kendaraan roda empat memiliki asuransi mobil agar terhindar dari melesatnya biaya perbaikan mobil akibat tragedi atau bencana alam yang menimpa. Akan tetapi, biaya perbaikan akibat bencana alam ini akankah ditanggung asuransi?

Pada dasarnya, setiap asuransi mobil bisa menanggung semua biaya tidak terduga yang bisa terjadi kepada kendaraan kamu. Entah itu lecet, kaca pecah, mesin rusak, mesin mogok, cat pudar, mobil yang dirusak oleh orang lain, bahkan fenomena atau bencana alam.

Baca juga: 10 Rekomendasi mobil SUV Bekas Harga Mulai Rp 130 Jutaan

Namun, untuk mendapatkan perlindungan asuransi ini, kamu juga perlu memahami jenis asuransi mobil yang seringkali dipilih oleh para nasabah. Diantaranya asuransi mobil all risk (comprehensive) dan asuransi total loss only (TLO).

 

Jenis asuransi mobil

Terdapat dua jenis asuransi yang sebelumnya telah sempat disinggung. Namun, apakah perbedaan di antara keduanya?

Asuransi all risk akan membayar klaim untuk semua jenis kerusakan, berlaku untuk kerusakan ringan, rusak berat, atau bahkan kehilangan kendaraan dalam kecelakaan lalu lintas.

Baca juga: Wajib Tahu, Ini Pentingnya Service Mobil Satu Bulan Pertama

Asuransi jenis ini memang lebih mahal dibandingkan TLO karena secara jangkauan risiko yang dilindunginya pun lebih menyeluruh. Tentu biayanya pun akan lebih tinggi dibandingkan dengan asuransi yang tingkat risikonya lebih sedikit.

Sedangkan asuransi TLO tidak menjamin keseluruhannya, melainkan hanya menjamin risiko akibat pencurian dan kerusakan yang biaya perbaikannya diperkirakan sama dengan atau melebihi 75% dari harga kendaraan sesaat sebelum kerugian.

Asuransi ini memang kerap dipilih karena harga preminya yang relatif murah dibandingkan asuransi mobil all risk. Namun, kelemahannya kamu tidak bisa mengklaim asuransi TLO apabila kerusakan mobil yang kamu alami kurang dari 75%.

Baca juga: Mitos atau Fakta, Pajak Plat Nomor Cantik Lebih Mahal Daripada Reguler?

Seperti tertuang dalam Polis Standar Asuransi Kendaraan Bermotor di Indonesia (PSAKBI) BAB II tentang pengecualian, pasal 3 ayat 3 poin 3.2, polis standar asuransi mobil all risk dan asuransi TLO tidak menjamin kerusakan akibat bencana alam.

Namun, pemilik kendaraan yang rusak akibat terkena bencana alam seperti gempa, tanah longsor, atau banjir tidak perlu merasa khawatir merasa dirugikan karena tidak bisa mendapatkan perlindungan dari asuransi.

Kerusakan atau kehilangan akibat bencana alam bisa mendapatkan pertanggungan dari perusahaan asuransi jika telah melakukan perluasan pertanggungan karena faktor alam maupun kerusuhan.

Baca juga: Jangan Mundur, Lakukan ini Saat Terlewat Exit Tol

Apabila memilih opsi perluasan tersebut, tentunya biaya premi yang dibayarkan pun akan bertambah. Namun, kamu tidak lagi perlu khawatir ketika bencana alam atau kerusuhan melanda sekalipun, karena kamu bisa klaim di perusahaan asuransi tersebut.

 

Memilih produk asuransi mobil

Asuransi kendaraan yang baik tentunya asuransi kendaraan yang tepat dengan kebutuhan para pemiliknya. Selain itu, pastikan premi asuransi yang dipilih sesuai dengan kondisi keuangan dan kemampuan yang disanggupi setiap bulannya.

Jangan sampai premi asuransi jadi sumber kacaunya kondisi keuangan kamu di setiap bulannya. Tidak hanya informasi mengenai asuransi mobil seperti di atas, kamu juga bisa mendapatkan informasi menarik lainnya di mobbi.

Baca juga: Kampas Rem Mobil Harus Rutin Diganti, Kapan Waktu yang Tepat?

Kamu juga bisa dapatkan berbagai mobil bekas yang kamu harapkan dengan mengakses mobbi sekarang juga melalui aplikasi yang bisa diunduh di Play Store atau App Store!

Bandingkan Mobil (0)

Berhasil ditambahkan 0 Mobil

Tambahkan 1 mobil lagi untuk membandingkan