FWD atau Front Wheel Drive menjadi sistem penggerak yang digunakan pada Toyota Avanza terbaru. Ya, MPV sejuta umat ini tidak lagi mengandalkan RWD atau Rear Wheel Drive sebagai sistem penggeraknya.
Salah satu alasannya adalah untuk membuat Toyota Avanza terbaru lebih ekonomis dan punya bobot yang lebih ringan dibandingkan generasi terdahulunya.
Meski Toyota Avanza terbaru tidak lagi menggunakan RWD, tapi sistem penggerak tersebut masih banyak digunakan oleh berbagai MPV dan SUV di Tanah Air, seperti Toyota Rush, Toyota Fortuner, Daihatsu Terios, hingga Wuling Confero.
Baca juga: Hati-Hati Beli Mobil Bekas! Telat Bayar Pajak 2 Tahun Dianggap Kendaraan Bodong
Lalu, apa saja sih kelebihan dan kekurangan sistem penggerak yang tidak lagi digunakan oleh Toyota Avanza terbaru ini?
Kelebihan RWD
Berikut sejumlah kelebihan yang dimiliki sistem penggerak RWD.
1. Pembagian berat seimbang
Dengan menggunakan sistem penggerak RWD, pembagian berat pada mobil menjadi lebih seimbang. Pada mobil FWD, semua komponen mulai dari mesin dan penggerak mobil berada di depan.
Baca juga: Pengaruh Ganti Velg Mobil Jadi Lebih Besar dari Standar
Sedangkan mobil RWD beratnya akan yang lebih seimbang karena mesin berada di depan, sementara sistem penggerak berada di belakang.
Selain itu, mobil RWD bergerak dengan menggunakan sepasang roda bagian belakang, sehingga sepasang roda bagian depan menjadi lebih awet dibandingkan roda belakang.
2. Handling lebih baik
Kelebihan RWD yang kedua adalah mobil memiliki handling yang lebih baik karena terbaginya fokus tugas dari masing-masing roda mobil.
Baca juga: 8 Tips Mengemudi Aman di Tengah Cuaca Ekstrem Jakarta
Untuk dua roda mobil di bagian depan fokus pada arah kemudi, sedangkan dua roda di belakang fokus bekerja sebagai penggerak, sehingga beban kerja terbagi lebih sempurna.
Handling sendiri adalah kemampuan mobil dalam merespon dan bereaksi terhadap apa yang dilakukan pengemudi, mulai dari melakukan akselerasi, mengerem, hingga berbelok.
3. Komponen mobil lebih awet
Mobil dengan RWD biasanya memiliki usia komponen yang lebih awet. Hal ini karena mulai dari pembagian berat hingga fokus tugas dari masing-masing roda terbagi dengan baik, sehingga komponen kaki-kaki mobil seperti suspensi menjadi lebih awet.
4. Kuat dipakai menanjak
Kelebihan RWD yang satu ini mungkin sudah sering kamu dengar, yakni kuat untuk dipakai di jalanan menanjak.
Baca juga: Alasan Pentingnya Membeli Mobil Bekas Bergaransi
Hal ini karena, dengan menggunakan RWD, ban mobil bagian belakang tidak akan mudah kehilangan traksi saat melalui jalan menanjak. Dengan begitu, maka mobil RWD akan lebih kuat dan mudah saat melaluinya.
5. Biaya perbaikan terjangkau
Jika dibandingkan FWD, biaya perbaikan sistem penggerak RWD cenderung lebih murah.
Hal ini dikarenakan mobil FWD lebih rawan alami kerusakan pada as roda ketika melewati jalanan rusak, apalagi jika mobil melaju dalam kecepatan tinggi.
Kekurangan RWD
Meski memiliki berbagai kelebihan, sistem penggerak ini juga memiliki kekurangan. Apa saja?
1. Penyaluran tenaga kurang efisien
Sistem penggerak RWD memiliki efisiensi penyaluran tenaga yang kurang baik jika dibandingkan dengan FWD.
Baca juga: Bahaya Air Hujan untuk Cat dan Bodi Mobil, Jika Malas Mencucinya
Hal ini karena sistem penggerak ini memerlukan berbagai komponen yang menyalurkan tenaga mesin ke sepasang roda bagian belakang. Komponen-komponen tersebut di antaranya adalah gear box, drive shaft, dan gardan belakang.
2. Mobil lebih berat
Meski pembagian berat lebih baik, namun secara bobot sistem penggerak ini lebih berat jika dibandingkan dengan FWD. Sebab, sistem penggerak ini memerlukan komponen-komponen tambahan untuk menyalurkan tenaga dari mesin ke roda penggerak.
3. Boros BBM
Karena memiliki bobot yang lebih berat, maka konsumsi bahan bakar mobil dengan sistem penggerak RWD lebih boros dibandingkan dengan FWD.
4. Kurang baik untuk jalan licin dan berpasir
Meski baik untuk jalan menanjak, kekurangan mobil RWD adalah kurang baik untuk medan yang licin dan berpasir. Pada medan tersebut, akan lebih baik jika mobil mendapatkan traksi pada sepasang roda bagian depan.
Bagaimana? Tertarik untuk memiliki mobil Toyota Avanza bekas RWD? Atau lebih suka FWD seperti yang dimiliki Toyota Avanza terbaru?
Baca juga: Parade Promo Seru, Beli Mobil di mobbi Bisa Dapet Bonus hingga Rp 3 Juta!
Saat ini, Toyota Avanza bekas dengan sistem penggerak roda belakang dibanderol mulai dari Rp 80 jutaan. Sedangkan, Toyota Avanza generasi terbaru yang sudah dilengkapi penggerak roda depan bisa kamu dapatkan mulai dari Rp 190 jutaan.
Yuk kunjungi mobbi dan temukan berbagai pilihannya! Tenang, setiap mobil mobbi Certified telah lolos 152 titik inspeksi dan terjamin bebas kecelakaan besar.
Nggak cuma itu, mobil mobbi Certified juga dijamin bebas dari kerusakan yang disebabkan oleh banjir, kilometer apa adanya, nomor rangka dan nomor mesin sesuai, dan keabsahan nomor mesin sesuai.
Baca juga: Parade Promo Seru, Beli Mobil di mobbi Bisa Dapet Bonus hingga Rp 3 Juta!
Jika tidak sesuai dengan hasil inspeksi mobbi Certified, kamu dapat mengembalikan mobil dan mobbi memberikan jaminan delapan hari uang kembali.
Spesial Februari 2023, beli mobil di mobbi bisa dapat bonus hingga Rp 3 juta! Ada juga bonus asuransi yang bikin mobil kamu terjamin perlindungannya.
Tunggu apalagi? Yuk beli mobil di mobbi sekarang! mobbi juga bisa diakses melalui aplikasi dengan mengunduhnya di Play Store atau App Store.